Pemda Ketapang Berharap Kepada Sekto Pramuka Untuk Terus Berkreasi dan Berinovasi

HARIANTRIBUANA.COM, Ketapang – Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Ekonomi, Keuangan dan Pembangunan, Junaidi Firrawan, S.Sos.,M.E. menghadiri acara Ulang Tahun Satuan Komunitas Pramuka Peduli Ketapang yang ke-XI, Sabtu (20/11/2021) bertempat di Aula Dinas Pertanian Ketapang.

Junaidi berharap peran satuan komunitas pramuka peduli Ketapang sebagai gerakan organisasi, gerakan pramuka tidak hanya berfokus pada pendidikan anak-anak dan remaja saja.

Namun dikatakan Junaidi bahwa perannya juga dapat melaksanakan berbagai kegiatan bakti sosial, bakti masyarakat serta pembangunan masyarakat.

“Hal ini sejalan dengan kode kehormatan gerakan pramuka berupa Dwi Satya dan Try Stya serta Dwi Darma maupun Dasa Darma Pramuka,” jelas Junaidi saat membacakan sambutan Bupati Ketapang.

“Itulah sebabnya, sejak wabah covid-19 melanda negeri kita, satko pramuka selaku gerakan pramuka selalu tanggap dan mengambil bagian dalam upaya penanggulangan yang dimulai dari hal-hal kecil,” imbuhnya.

Lebih lanjut dikatakan Junaidi, kepada kakak-kakak satuan komunitas pramuka dan anggota gerakan pramuka ia berpesan salurkan kreativitas dan inovasi kakak-kakak dengan membuat kegiatan kepramukaan yang taat protokol kesehatan namun dapat dilaksanakan dengan riang gembira. Lakukan kegiatan kepramukaan dengan menumbuhkan semangat juga meningkatkan imunitas kita. Hal terpenting dalam menjaga kesehatan dimasa pandemi.

“Saya berharap agar komunitas ini dapat memberi contoh untuk mengubah prilaku masyarakat luas dalam memasuki adaptasi kebiasaan baru agar hidup lebih sehat khusus nya dimasa pandemi ini,” tandasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *